Breaking News

Indonesia Menempati Urutan Pertama Dalam Daftar Bangun Tidur Paling Pagi di Asia

Indonesia Menempati Urutan Pertama Dalam Daftar Bangun Tidur Paling Pagi di Asia
Sambangdesa.com - Indonesia menempati urutan pertama sebagai negara dengan masyarakat yang bangun tidur paling pagi di Asia. Secara global, Indonesia berada di peringkat keempat. Data ini berasal dari riset terbaru oleh World Population Review. Berdasarkan studi tersebut, orang Indonesia bahkan bangun lebih pagi dibandingkan rata-rata orang Jepang.

Menurut riset tersebut, masyarakat Indonesia rata-rata bangun pada pukul 06.55 pagi, sementara di Jepang, yang berada di urutan kedua, rata-rata warganya bangun pada pukul 07.09 pagi.

Masyarakat di Asia memiliki waktu bangun dan tidur yang bervariasi. Meski begitu, rata-rata tetap bangun sebelum atau sesudah pukul 07.00 pagi.

Warga Malaysia rata-rata bangun pada pukul 07.38 pagi, menempatkan mereka di urutan kesembilan, sementara masyarakat China rata-rata bangun pada pukul 07.45 pagi, menduduki posisi kesepuluh.

Hanya di Indonesia warganya bangun sebelum pukul 07.00 pagi. Berdasarkan data tersebut, seluruh dunia umumnya mulai beraktivitas setelah pukul 09.00 pagi.

Berikut adalah daftar 10 negara di Asia dengan masyarakat yang bangun paling pagi.

1. Indonesia. Rata-rata masyarakat Indonesia bangun di jam 06.55 pagi
2. Jepang. Rata-rata orang Jepang bangun di jam 07.09 pagi
3. Thailand. Rata-rata orang Thailand bangun di jam 07.24 pagi
4. Filipina. Rata-rata orang Filipina rata-rata bangun di jam 07.28 pagi
5. Qatar. Rata-rata orang Qatar bangun di jam 07.32 pagi
6. India. Orang India bangun pagi rata-rata di jam 07.36 pagi
7. Korea Selatan. Rata-rata orang Korea Selatan bangun di jam 07.38 pagi
8. Singapura. Orang Singapura rata-rata bangun pagi d jam 07.38 pagi
9. Malaysia. Rata-rata orang Malaysia bangun pagi jam 07.41 pagi
10. China. Rata-rata orang China bangun tidur di jam 07.42 pagi.

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close